147 Personel Polda Kepri dan Jajaran Alami Alih Tugas dan Mutasi Jabatan

147 Personel Polda Kepri dan Jajaran Alami Alih Tugas dan Mutasi Jabatan
Foto Kabidhumas Polda Kepri Kombes. Pol. Zahwani Pandra Arsyad, S.H. M.Si., di Ruang Kerja Bidhumas Polda Kepri. Sabtu (16/11/2024).

Batam24.com l Batam – Sebanyak 147 (seratus empat puluh tujuh) personel Polda Kepri dan jajarannya terdiri dari Perwira, Bintara dan PNS dilakukan alih tugas jabatan dan mutasi. Hal tersebut disampaikan oleh Kabidhumas Polda Kepri Kombes. Pol. Zahwani Pandra Arsyad, S.H. M.Si., di Ruang Kerja Bidhumas Polda Kepri. Sabtu (16/11/2024).

Mutasi ini tertuang dalam Surat Telegram Kapolda Kepri Nomor: STR/801/XI/KEP./2024, STR/802/XI/KEP./2024, STR/803/XI/KEP./2024, STR/804/XI/KEP./2024, STR/805/XI/KEP./2024, pada tanggal 15 November 2024 tentang Alih Tugas Jabatan dan Mutasi Personel Polda Kepri serta Polres jajaran Polda Kepri.

“Surat Telegram Mutasi tersebut langsung ditandatangani oleh Karo SDM Polda Kepri Kombes Pol Danang Beny Kuspriandono, S.I.K., M.H., CPM., yang mengatasnamakan Kapolda Kepri Irjen. Pol. Drs. Yan Fitri Halimansyah, M.H.,” ucap Kabidhumas Polda Kepri Kombes. Pol. Zahwani Pandra Arsyad, S.H. M.Si.

Berikut beberapa daftar Pejabat Polda Kepri dan Polres Jajaran yang alih tugas jabatan: 

1. AKBP Henry Andar Hasudungan Sibarani, S.I.K, Kasubbidpenmas Bidhumas Polda Kepri diangkat dalam jabatan baru sebagai Kabag Rbp Rorena Polda Kepri

2. AKBP Adolfien Christine Newyara Tuerah, S.H., Kasubdit 2 Ditreskrimum Polda Kepri diangkat dalam jabatan baru sebagai Kabagfaskon Rolog Polda Kepri

3. AKBP HERYANA, S.E., M.H., Kayanma Polda Kepri diangkat dalam jabatan baru sebagai Kasubdit 2 Ditreskrimum Polda Kepri

4. AKBP FERDINAND P RITONGA, S.T., M.M., Kabagbinopsnal Ditbinmas Polda Kepri diangkat dalam jabatan baru sebagai Kayanma Polda Kepri

5. AKBP Arifin Sihombing, S.Sos, M.Sc., Kasubdit 2 Ditintelkam Polda Kepri diangkat dalam jabatan baru sebagai Kabagbinopsnal Ditbinmas Polda Kepri

6. Kompol Yudha Suryawardana, S.I.P., M.SI., PS. Kasubbidwabprof Bidpropam Polda Kepri diangkat dalam jabatan baru sebagai PS. Kasubdit 2 Ditintelkam Polda Kepri

7. Kompol Ahmad Andi Suryadi, S.T., S.H., S.I.K., M.M., Kabagbinopsnal Ditreskrimsus Polda Kepri diangkat dalam jabatan baru sebagai Kasubbidwabprof Bidpropam Polda Kepri

8. AKBP Bernadus Bayu Suseno, S.H., Kakorsis SPN Polda Kepri diangkat dalam jabatan baru sebagai Kabagjarlat SPN Polda Kepri 

9. Kompol Ahmad Rudi Prasetyo, S.H, M.H., Wakapolres Natuna Polda Kepri diangkat dalam jabatan baru sebagai PS. Kakorsis SPN Polda Kepri

10. Kompol Paten Tarigan, S.H., PS. Kasubdit VIP Ditpamobvit Polda Kepri diangkat dalam jabatan baru sebagai Wakapolres Natuna Polda Kepri 

11. Kompol Herie Pramono, S.H., S.I.K., M.H., WAKAPOLRES KARIMUN POLDA KEPRI diangkat dalam jabatan baru sebagai PS. KABAGBINOPSNAL DITRESKRIMUM POLDA KEPRI

12. Kompol Misbachul Munir, S.I.K., M.H., PS. Kabagbinopsnal Ditreskrimum Polda Kepri diangkat dalam jabatan baru sebagai Wakapolres Karimun Polda Kepri

Kabidhumas Polda Kepri Kombes. Pol. Zahwani Pandra Arsyad, S.H., M.Si., menuturkan bahwa mutasi personel Polda Kepri dan Polres/ta jajaran merupakan hal biasa di tubuh Polri, yang bertujuan untuk penyegaran sekaligus sebagai bagian dari sistem reward and punishment. Mutasi ini merupakan bentuk apresiasi kepada personel yang berkinerja baik dengan memberikan mereka tanggung jawab yang lebih besar, dan di sisi lain, juga merupakan bagian dari mekanisme evaluasi kinerja demi memastikan kesiapan personel Polri dalam menjaga keamanan dan ketertiban, terutama menjelang Pilkada 2024 yang tinggal beberapa hari lagi.

Lebih lanjut, Kabidhumas Polda Kepri Kombes. Pol. Zahwani Pandra Arsyad, S.H., M.Si., menegaskan bahwa _Tour of duty dan Tour of area_ dilihat sebagai kebutuhan organisasi yang biasa dan wajar. Dalam rangka penyegaran organisasi sekaligus promosi jabatan sehingga mutasi atau alih tugas merupakan suatu hal yang dilakukan secara berkala yang bertujuan sebagai pedoman dalam pelaksanaan tugas guna penyamaan pola pikir dan pola tindak dalam penyelenggaraan mutasi Polri.

Terakhir, Kabidhumas Polda Kepri Kombes. Pol. Zahwani Pandra Arsyad, S.H. M.Si., menambahkan “Mari kita sukseskan Pilkada 2024 yang terhitung tinggal 11 hari lagi dan jangan mudah percaya dengan berita yang tidak benar atau Hoax guna menjaga situasi Kamtibmas menjelang pemilu menjadi aman dan kondusif. Untuk masyarakat yang ingin mengadukan modus penipuan tersebut dapat menghubungi Call Center Polisi 110 atau Unduh Aplikasi Polri Super Apps di Googleplay/APP Store.” himbau Kabidhumas Polda Kepri Kombes. Pol. Zahwani Pandra Arsyad, S.H., M.Si.

(Rara)