AKP Mayzon Safri Hadiri Penyambutan Bupati dan Wakil Bupati Lingga M. Nizar, Sos dan Ir. Novrizal

AKP Mayzon Safri Hadiri Penyambutan Bupati dan Wakil Bupati Lingga M. Nizar, Sos dan Ir. Novrizal
Foto AKP Mayzon Safri Hadiri Penyambutan Bupati dan Wakil Bupati Lingga M. Nizar, Sos dan Ir. Novrizal

Batam24.com l Kegiatan Penyambutan sekaligus pengamanan kedatangan Bupati dan Wakil Bupati Lingga M. Nizar, Sos dan Ir. Novrizal, S.T., M.IP., di hadiri dan dipimpin AKP Mayson Safri, Kapolsek Daik Lingga yang mewakili Kapolres Lingga bertempat di pelabuhan desa Resun kecamatan Daik Lingga,"Sabtu (1-3-2025)

AKBP Apri Fajar Hermanto, S.I.K., Kapolres Lingga melalui AKP Mayson Safri, Kapolsek Daik Lingga mengatakan, penyambutan sekaligus pengamanan ini dilaksanakan setelah Bupati Lingga M. Nizar, Sos., melakukan agenda nasional nya yaitu Retreat kepala daerah di Akademi Militer (AKMIL) Magelang. Sebelum nya beliau resmi dilantik Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto pada tanggal 20 Februari 2025 di Jakarta. Adapun jumlah personel pengamanan terdiri dari : Personel Polres Lingga 12 personel, TNI 4 Personel, Dishub 8 Personel dan Satpol PP 14 Personel.

Hadiri pada acara tersebut : *M. Nizar, S.Sos.* (Bupati Lingga), *Ir. Novrizal, ST., M.IP* (Wakil Bupati Lingga), *Drs. H. Agus Marli* (Ketua DPRD Kab. Lingga diwakili Wakil Ketua I), *H. Armia, S.Pd., M.IP.* (Sekretaris Daerah Kab. Lingga), *AKP Mayson Syafri* (Kapolres Lingga diwakili Kapolsek Daik Lingga), *KAPTEN Inf. Ismarli Koto* (Dandim 0315 Tanjung Pinang diwakili Danramil 05 Daik), *PELTU Beni* (Perwakilan Lanal Dabo Singkep), Para Asisten 1, 2 dan 3 Pemkab Lingga), *Datok Drs. Azmi* (Ketua LAM Prov. Kepri Kab. Lingga), *H. Badiul Hasani, S.Pd.I.* (Ketua MUI Kab. Lingga), Para OPD Kab. Lingga, Para Camat se-Kab. Lingga, Para Lurah, Kades dan Ketua BPD se-Kab. Lingga, Toga dan Tomas, Masyarakat Kab. Lingga +- 200 orang.

Kedatangan Bupati dan Wakil Bupati Lingga di sambut dengan resepsi adat Melayu yaitu persembahan Silat Melayu dan Tepuk Tepung Tawar, selanjutnya  Pembacaan Do'a, sekapur Sirih oleh Tokoh Adat Kab. Lingga *Datok M. Amhar Zahit, S.IP*,  serta mengucapkan selamat Kepada Bpk. Bupati dan Wakil Bupati Lingga terpilih 2025-2030, semoga dapat menjadi pemimpin daerah yang amanah dan dapat merubah kemajuan yang baik dan maju serta dapat mensejahterakan masyarakat dikabupaten Lingga.

Bupati Lingga *M. Nizar, S,Sos* mengucapkan terima kasih kepada Masyarakat Kab. Lingga yang telah mempercayai kepada kami untuk memimpin Daerah dalam mengemban amanah untuk mewujudkan visi dan misi Kab. Lingga yang lebih baik, maju dan sejahtera."Ujar nya

Pada kesempatan lain AKBP Apri Fajar Hermanto, S.I.K., Kapolres Lingga mengatakan penyambutan ini merupakan bentuk sinergitas antara pemerintah dan aparat keamanan dalam mendukung kepemimpinan baru kabupaten Lingga.

"Kami siap bersinergi dalam menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban dikabupaten Lingga serta mendukung program-program yang akan dijalankan Bupati M. Nizar, S,Sos dan Wakil Bupati Ir. Novrizal, S.T., M.IP." Ujar Kapolres Lingga.

(Rara)