Brigjen Pol Anom Wibowo Pimpin Audit Kinerja Polda Kepri 2025, Dorong Efektivitas Organisasi

Batam24.com l Batam - Wakapolda Kepri Brigjen. Pol. Dr. Anom Wibowo, S.I.K., M.Si., pimpin pelaksanaan Audit Kinerja Tahap I Tahun Anggaran 2025 yang digelar di Ruang Rupatama Polda Kepri pada Selasa (17/4/2025). Kegiatan ini juga dihadiri oleh Irwasda Polda Kepri Kombes. Pol. Sri Satyatama, S.I.K., M.H., M.M., M.Han., Pejabat Utama Polda Kepri serta para Kapolred/Ta jajaran Kepulauan Riau.
Dalam sambutannya, Wakapolda Kepri Brigjen. Pol. Dr. Anom Wibowo, S.I.K., M.Si., menekankan bahwa audit kinerja merupakan salah satu mekanisme penting untuk memastikan seluruh program dan kegiatan yang dilaksanakan oleh Polda Kepri berjalan sesuai ketentuan dan tepat sasaran. yang difokuskan pada dua aspek fundamental dalam manajemen organisasi modern, yakni perencanaan dan pengorganisasian.
“Perencanaan adalah titik awal yang sangat menentukan. Kita tidak boleh lagi terjebak dalam pola rutinitas semata, tetapi harus bergerak berdasarkan visi, misi, dan prioritas organisasi,” Tutur Wakapolda Kepri Brigjen. Pol. Dr. Anom Wibowo, S.I.K., M.Si.
Wakapolda Kepri Brigjen. Pol. Dr. Anom Wibowo, S.I.K., M.Si., juga menjelaskan bahwa aspek pengorganisasian merupakan kelanjutan dari proses perencanaan, yang memiliki peran penting dalam penguatan penataan sumber daya manusia serta pembagian tugas yang jelas di setiap lini kerja, Ucap Wakapolda Kepri Brigjen. Pol. Dr. Anom Wibowo, S.I.K., M.Si.
Lebih lanjut, Wakapolda Kepri Brigjen. Pol. Dr. Anom Wibowo, S.I.K., M.Si., mengingatkan agar audit kinerja ini tidak dipandang semata sebagai bentuk pengawasan, tetapi juga sebagai momentum untuk melakukan evaluasi menyeluruh, serta menyusun langkah-langkah strategis demi peningkatan kinerja organisasi ke depan.
“Audit ini adalah kesempatan bagi kita untuk merefleksikan capaian yang telah diraih, mengidentifikasi kendala yang dihadapi, dan menyempurnakan langkah kita ke depan demi mewujudkan Polda Kepri yang lebih profesional, modern, dan terpercaya,” Pungkas Wakapolda Kepri Brigjen. Pol. Dr. Anom Wibowo, S.I.K., M.Si.
Terpisah, dalam kesempatan yang sama Kabidhumas Polda Kepri Kombes. Pol. Zahwani Pandra Arsyad, S.H., M.Si., mengimbau masyarakat yang membutuhkan bantuan kepolisian, ingin melihat peta kerawanan, atau mengajukan pengaduan, untuk menghubungi Call Center 110 atau menggunakan aplikasi Polri Super Apps yang dapatz diunduh melalui Google Play atau App Store.
(Rara)