Bung Hakim, Ketua Pemuda Kecamatan Bengkong, Diterima Layaknya "Calon Kepala Daerah"

Bung Hakim, Ketua Pemuda Kecamatan Bengkong, Diterima Layaknya "Calon Kepala Daerah

Bung Hakim, Ketua Pemuda Kecamatan Bengkong, Diterima Layaknya "Calon Kepala Daerah"
Bung Hakim, Ketua Pemuda Kecamatan Bengkong, Diterima Layaknya
Bung Hakim, Ketua Pemuda Kecamatan Bengkong, Diterima Layaknya "Calon Kepala Daerah"

Batam24.com || Batam, - Muhammad Hakim, atau yang akrab disapa Bung Hakim oleh tokoh masyarakat Bengkong, mendapat sambutan luar biasa saat menghadiri salah satu acara Halal-bi-Halal. Acara tersebut merupakan undangan dari Majlis Ta'lim di Kecamatan Bengkong yang dipimpin oleh Ibu Yanti, yang sering disapa "Cik Gu". Minggu, 21 Mei 2023

Kedatangan Bung Hakim kali ini menghebohkan warga sekitar Golden Prawn, karena ibu-ibu Majlis Ta'lim telah mempersiapkan kompang dan hadroh untuk menyambutnya. "Ini adalah kejutan yang sengaja kami buat untuk memberikan penghormatan kepada Bung Hakim," ujar Cik Gu, Ketua Majlis Ta'lim.

Di depan ratusan ibu-ibu dalam Majlis Ta'lim, Bung Hakim memberikan sambutan yang penuh inspirasi. Salah satu poin yang ia sampaikan adalah tentang program kepemudaan yang telah dilaksanakan hingga tahun 2023 ini, serta rencana program di masa depan.

Pada kesempatan tersebut, Bung Hakim berjanji untuk menyelenggarakan berbagai pelatihan yang akan mempermudah para pemuda dalam mencari pekerjaan, terutama bagi lulusan SMA yang ingin kuliah sambil bekerja. Beberapa pelatihan yang akan diselenggarakan meliputi pelatihan komputer, pengelasan/welding, keterampilan berbisnis, peningkatan UMKM, serta motivasi bagi masyarakat dan pemuda yang berkeinginan berbisnis.

Ketika ditanya mengenai dukungan yang diterimanya dari para tokoh dan masyarakat yang ingin melihatnya maju ke DPRD Kota Batam pada tahun 2024 untuk mewakili kepemudaan dari 7 kursi yang tersisa di Bengkong Batu Ampar, Bung Hakim menjawab dengan optimisme, "Insya Allah, saya siap jika masyarakat memberikan amanah tersebut melalui perantara Allah. Saya akan melaksanakannya dengan sepenuh hati dan kemampuan yang saya miliki."

Kehadiran Bung Hakim dalam acara Halal-bi-Halal ini semakin memperkuat popularitasnya sebagai calon anggota DPRD Kota Batam. Dukungan dan harapan dari masyarakat Bengkong semakin menguat, dan diharapkan Bung Hakim dapat mewakili suara pemuda dengan baik jika diberikan amanah untuk duduk di DPRD Kota Batam pada tahun 2024.(ib)