Jumat Curhat: Polri Kecamatan Belakang Padang Tingkatkan Pelayanan dan Pererat Silaturahmi
Batam24.com l Batam - Polsek Belakang Padang, Polresta Barelang menggelar kegiatan Jum'at Curhat bersama masyarakat di Kedai Kopi Fendy, Kelurahan Tanjung Sari Kecamatan Belakang Padang. Jumat (12/7/2024). Hal ini adalah salah satu program yang menjadi unggulan Kapolri Jendral Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si., untuk mendekatkan Polri dengan masyarakat.
Kegiatan ini dihadiri oleh Dirbinmas Polda Kepri Kombes. Pol. Wawan Kurniawan, S.H., S.I.K., M.Si, Kasat Binmas Polresta Barelang Kompol Yulianti Asril, S.H., M.M, Camat Belakang Padang Bpk Hanafi, SE, Kapolsek Belakang Padang Iptu Ade Putra, S.H, dan seluruh jajaran Polsek Belakang Padang, serta tokoh masyarakat dan pemuda Belakang Padang.
Kapolsek Belakang Padang Iptu Ade Putra, S.H, menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh tamu undangan yang telah hadir. Kegiatan Jum'at Curhat ini merupakan program dari Kapolri untuk mempererat silaturahmi antara Polri dengan masyarakat.
Selanjutnya, Dirbinmas Polda Kepri Kombes. Pol. Wawan Kurniawan, S.H., S.I.K., M.Si, menyampaikan dalam sambutannya bahwa maksud dan tujuan kegiatan ini adalah untuk mempererat silahturahim dengan masyarakat Belakang Padang. Beliau juga menyampaikan bahwa Polri selalu siap membantu dan melayani masyarakat.
“Dalam kegiatan ini kami tentu membutuhkan saran maupun pendapat dari bapak atau ibu sekalian, guna meningkatkan keberhasilan kami dalam memberikan pelayanan terbaik kepada Masyarakat Kecamatan Belakang Padang. Kami mempersilahkan kepada masyarakat yang hadir untuk dapat memberikan saran masukan ataupun permasalahan yang ada di wilayah Kecamatan Belakang Padang” ujar Dirbinmas Polda Kepri Kombes. Pol. Wawan Kurniawan, S.H., S.I.K., M.Si.
Setelah itu, acara dilanjutkan dengan sesi tanya jawab. Dalam sesi ini, masyarakat menyampaikan berbagai keluhan dan masukan kepada Polri. Salah satu keluhan yang disampaikan adalah terkait dengan maraknya penggunaan knalpot brong oleh pengendara motor yang mengganggu kenyamanan masyarakat.
Menanggapi keluhan tersebut, Dirbinmas Polda Kepri Kombes. Pol. Wawan Kurniawan, S.H., S.I.K., M.Si, mengatakan bahwa pihaknya akan segera menindaklanjuti dan melakukan patroli untuk menertibkan serta menindak pengendara motor yang menggunakan knalpot brong. Beliau juga menghimbau kepada masyarakat untuk melapor kepada pihak kepolisian jika melihat ada pengendara motor yang menggunakan knalpot brong atau yang mengganggu kenyamanan dan keamanan masyarakat di kecamatan Belakang Padang.
Kegiatan Jum'at Curhat ini diakhiri dengan penyerahan cinderamata secara simbolis dari Dirbinmas Polda Kepri Kombes. Pol. Wawan Kurniawan, S.H., S.I.K., M.Si, kepada Kapolsek Belakang Padang Iptu Ade Putra, S.H.
Terakhir, Kabidhumas Polda Kepri Kombes. Pol. Zahwani Pandra Arsyad, S.H., M.Si., menambahkan pesan kepada masyarakat yang ingin mengadukan atau melihat peta kerawanan serta memerlukan bantuan kepolisian dapat menghubungi Call Center polisi 110 atau unduh aplikasi Polri Super Apps di Googleplay/APP Store.
(Rara)