Kegiatan Minggu Kasih Kamtibmas Bersama Polsek Bengkong di GPI Impact Community

Kegiatan Minggu Kasih Kamtibmas Bersama Polsek Bengkong di GPI Impact Community
Kegiatan Minggu Kasih Kamtibmas Bersama Polsek Bengkong di GPI Impact Community

Batam24.com l Polresta Barelang Polsek Bengkong Pada hari Minggu, tanggal 7 April 2024, Polsek Bengkong menggelar Kegiatan Minggu Kasih Kamtibmas di GPI Impact Community, Kelurahan Bengkong Indah, Kecamatan Bengkong, Kota Batam. Acara ini dihadiri oleh sekitar 300 jemaat Gereja GPI Impact Community.

Kegiatan ini dipimpin oleh IPTU Doddy Basyir, S.H., M.H (PS. Kapolsek Bengkong), dengan kehadiran AIPDA Agus Rianto (Bhabinkamtibmas Kelurahan Sadai) dan Brigadir Melki Crisman serta anggota patroli regu II.

Dalam sambutannya, Aipda Agus Rianto menyampaikan terima kasih kepada jemaat yang hadir dan menjelaskan bahwa kegiatan Minggu Kasih Kamtibmas merupakan program prioritas Kapolri untuk memperkuat hubungan antara Polsek Bengkong dan warga setempat. Dia juga mengajak untuk berbagi saran, kritik, dan masukan yang membangun demi kemajuan bersama.

Himbauan dari Kapolresta Barelang juga disampaikan, terutama terkait bulan puasa dan Idul Fitri, seperti meningkatkan ibadah, menjaga toleransi antar umat beragama, dan memastikan keselamatan saat bepergian. 

Acara ditutup dengan foto bersama, menandai berakhirnya kegiatan Minggu Kasih Kamtibmas yang berjalan lancar dan aman.

(Rara)