KEGIATAN SOSIALISASI CEGAH KENAKALAN REMAJA DI SMAN 4 BATAM, POLSEK SEKUPANG GANDENG KOMITE SEKOLAH DAN LPM TIBAN LAMA

KEGIATAN SOSIALISASI CEGAH KENAKALAN REMAJA DI SMAN 4 BATAM, POLSEK SEKUPANG GANDENG KOMITE SEKOLAH DAN LPM TIBAN LAMA
Foto Polsek Sekupang bersama Komite Sekolah dan LPM Tiban Lama melaksanakan kegiatan Sosialisasi Cegah Kenakalan Remaja yang digelar di SMAN 4 Batam, Kelurahan Tiban Lama, Kecamatan Sekupang, Kota Batam, Jumat (25/04).

Batam24.com l Polresta Barelang - Sekupang - Dalam rangka meningkatkan kesadaran generasi muda terhadap dampak negatif kenakalan remaja, Polsek Sekupang bersama Komite Sekolah dan LPM Tiban Lama melaksanakan kegiatan Sosialisasi Cegah Kenakalan Remaja yang digelar di SMAN 4 Batam, Kelurahan Tiban Lama, Kecamatan Sekupang, Kota Batam, Jumat (25/04).

Kegiatan dimulai pada pukul 09.00 WIB dengan dihadiri langsung oleh Kapolsek Sekupang Kompol Benhur Gultom, S.E., M.M., yang sekaligus menjadi narasumber utama dalam kegiatan tersebut. 

Turut hadir pula jajaran personel Polsek Sekupang, Lurah Tiban Lama, Ketua Komite Sekolah, Ketua LPM, perangkat RT/RW setempat, serta siswa/siswi kelas X dan XI SMAN 4 Batam.

Dalam sambutannya, KapolKapolsek Sekupang menekankan pentingnya membangun kesadaran sejak dini untuk menjauhi perilaku menyimpang. “Kenakalan remaja seperti penyalahgunaan narkoba, balap liar, dan pergaulan bebas bukan hanya merugikan diri sendiri, tetapi juga mengancam masa depan generasi bangsa,” ujarnya dengan tegas.

Kepala Sekolah SMAN 4 Batam, Ibu Aspira Diana Manik, S.Pd, menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada Polsek Sekupang dan seluruh pihak yang turut mendukung kegiatan ini. “Kegiatan ini sudah lama kami harapkan. Alhamdulillah hari ini dapat terlaksana dengan baik, semoga dapat menjadi pencerahan bagi anak-anak kami,” tuturnya.

Sementara itu, Lurah Tiban Lama, Bapak Helmy Haris, S.Kom, menyampaikan bahwa permasalahan kenakalan remaja sudah menjadi perhatian serius di wilayah Sekupang, sehingga kerja sama lintas sektor menjadi sangat penting.

Kegiatan dilanjutkan dengan paparan dari Kanit Binmas Polsek Sekupang, Ipda Hendra Eka Feri, yang secara rinci menjelaskan berbagai bentuk kenakalan remaja dan ancaman hukuman pidananya. Sesi tanya jawab pun berlangsung aktif dengan antusiasme tinggi dari para siswa.

Kegiatan berakhir pada pukul 11.00 Wib dalam suasana aman, tertib, dan penuh semangat edukatif.

Kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen Polsek Sekupang dalam mendukung program pembinaan dan pencegahan terhadap kenakalan remaja sebagai bentuk nyata hadirnya Polri di tengah masyarakat, khususnya di lingkungan pendidikan.

(Rara)