Kejari Natuna dan Disdikbud Selenggarakan Lomba Cerdas Cermat SMP untuk Peringati HBA ke-64

Kejari Natuna dan Disdikbud Selenggarakan Lomba Cerdas Cermat SMP untuk Peringati HBA ke-64
Foto Kegiatan Kejari Natuna dan Disdikbud Selenggarakan Lomba Cerdas Cermat SMP untuk Peringati HBA ke-64

Batam24.com l Natuna, 21 Juli 2024 - Pada hari Minggu, 21 Juli 2024, bertempat di Gedung Sri Srindit, Kecamatan Bunguran Timur, Natuna, Kejaksaan Negeri Natuna bekerja sama dengan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (DISDIKBUD) menyelenggarakan lomba cerdas cermat tingkat Sekolah Menengah Pertama (SMP). Acara ini diadakan dalam rangka memperingati Hari Bhakti Adhyaksa (HBA) ke-64 dan diikuti oleh puluhan pelajar dari berbagai sekolah tingkat SMP di Natuna.

Kepala Kejaksaan Negeri Natuna yang diwakili oleh Kepala Seksi Intelijen (Kasi Intel), Tulus Yunus Abdi, S.H., M.H., didampingi oleh Kasi Pidsus, Denny, S.H., dan Kasi Pidum, Rein Lesmana Musri, S.H., menyampaikan bahwa tujuan dari kegiatan ini adalah untuk merespons perubahan cepat yang terjadi di kalangan remaja akibat perkembangan teknologi informasi dan komunikasi. Khususnya, acara ini bertujuan untuk menanggulangi maraknya judi online dan cyber bullying yang sedang gencar diberantas oleh pemerintah.

Menurut Tulus Yunus Abdi, Kejaksaan Negeri Natuna ingin membuat terobosan dengan menyelenggarakan kegiatan positif bagi anak-anak Natuna. Melalui kerjasama ini, diharapkan anak-anak tidak hanya fokus pada dunia online dan teknologi, tetapi juga menjadi lebih kreatif, peduli dengan sesama, serta mampu membangun kreativitas dan keterampilan berpikir kritis. "Anak-anak sekarang cenderung terpaku pada handphone dan dunianya sendiri. Melalui lomba ini, kami ingin mendorong mereka untuk menggunakan teknologi secara lebih kreatif dan positif," ujar Tulus.

Kepala Disdikbud Kabupaten Natuna, Hendra Kusuma, menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas terselenggaranya kegiatan ini. Beliau berharap agar ke depan lebih banyak kegiatan serupa yang dapat dilaksanakan di Natuna. "Di Natuna, sangat jarang diadakan kegiatan seperti ini. Semoga ke depannya kita dapat melaksanakan lebih banyak kegiatan seperti ini," ucap Hendra.

Kegiatan ini dihadiri oleh Kepala Disdikbud Natuna Hendra Kusuma, para kasi dan Kasubagbin Kejari Natuna, para pegawai kejaksaan Natuna, para guru, peserta lomba, dan orang tua peserta. 

KASI INTEL KEJAKSAAN NEGERI NATUNA

TULUS YUNUS ABDI, S.H., M.H.