KOMITMEN BERSAMA: POLDA KEPRI DAN INTERNAL SECURITY DEPARTMENT (ISD) SINGAPURA UNTUK KEAMANAN DI WILAYAH PERBATASAN
Batam24.com l Batam – Kapolda Kepri Irjen. Pol. Drs. Yan Fitri Halimansyah, M.H., terima kunjungan dan audiensi dari Internal Security Department (ISD) Singapura Ke Polda Kepri di Ruang Kerja Kapolda Kepri. Selasa (23/4/2024).
Turut Hadir dalam kegiatan tersebut Wakapolda Kepri Brigjen. Pol. Asep Safrudin, S.I.K., M.H., Irwasda Polda Kepri, PJU Polda Kepri, Wakapolresta Barelang, Director ISD Mr Tan Chye Hee, Anggota ISD Christopher Jacob, Kepala Pelabohan and Bandara Ms Mabeline, Kepala Pelabohan Harbour Bay dan Pelabohan Tanah Merah Mr Eric Tan, Kepala Investigator Mr Rudy, Analyst Mr Gavin dan Kepala Liaison Indonesia Mr Ong Kay Beng.
Dalam sambutannya Kapolda Kepri Irjen. Pol. Drs. Yan Fitri Halimansyah, M.H., menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan wujud komitmen Polda Kepri dalam memelihara hubungan baik antara Singapura dan Indonesia, terutama untuk Provinsi Kepri yang berbatasan langsung dengan Singapura. Termasuk komitmen Polda Kepri untuk memastikan bahwa tidak ada halangan dalam pertukaran informasi, terutama terkait dengan isu-isu sensitif, sehingga kedua negara tetap dapat bekerja sama dengan baik di masa depan. kerjasama antara pihak keamanan dari kedua negara untuk selalu mengantisipasi perkembangan isu-isu yang menjadi perhatian bersama, termasuk terorisme.
Kapolda Kepri Irjen. Pol. Drs. Yan Fitri Halimansyah, M.H., juga menyampaikan harapannya bahwa bagi warga Singapura yang berkunjung ke Indonesia, akan dijaga dan diberikan perlindungan. Serta berjanji untuk berusaha semampunya jika ada warga Singapura yang menghadapi masalah di Indonesia. Sebaliknya, Kapolda juga berharap bahwa jika ada warga negara Indonesia yang mengalami masalah di Singapura, informasinya dapat disampaikan dengan segera kepada pihak berwenang di Indonesia, sehingga semua pihak di sini dapat memberikan bantuan dan dukungan yang diperlukan.
"Saya berharap bahwa hubungan yang terjalin dengan baik ini dapat terus berkelanjutan, dan apabila terjadi masalah, kita dapat mengatasinya bersama-sama untuk menjaga wilayah perbatasan ini tetap dalam keadaan aman dan terkendali. Dengan kerjasama yang kuat antara pihak keamanan dari kedua negara serta dukungan dari masyarakat, kita dapat menjaga keamanan dan stabilitas di wilayah perbatasan antara Indonesia dan Singapura,” Jelas Kapolda Kepri Irjen. Pol. Drs. Yan Fitri Halimansyah, M.H.
Selanjutnya, Director ISD Mr. Tan Chye Hee menyampaikan ucapan terima kasih atas sambutan yang diberikan oleh Polda Kepri, sambil mengapresiasi kinerja pihak kepolisian negara Republik Indonesia yang telah menjalani tugas yang sangat berat dalam pelaksanaan pemilu pilihan presiden yang baru saja berlalu. Serta menegaskan kembali bahwa tujuan utama dari kegiatan ini adalah untuk menjalin kerjasama keamanan antara kedua negara, menggaris bawahi pentingnya kolaborasi dalam menanggapi tantangan keamanan yang ada.
“Terakhir, saya berharap bahwa hubungan baik antara Singapura dan Indonesia akan terus berkelanjutan, khususnya dalam memberikan keamanan dan stabilitas di wilayah perbatasan ini. Dengan kerjasama yang kuat dan komitmen yang terus menerus dari kedua belah pihak, saya yakin bahwa kita dapat menjaga wilayah perbatasan ini dalam keadaan aman dan terkendali, serta mengatasi bersama-sama setiap tantangan yang mungkin muncul di masa depan,” Tutup Director ISD Mr. Tan Chye Hee
Terakhir, Kabidhumas Polda Kepri Kombes. Pol. Zahwani Pandra Arsyad, S.H., M.Si, menambahkan untuk masyarakat yang ingin mengadukan atau melihat peta kerawanan serta memerlukan bantuan kepolisian dapat menghubungi Call Center polisi 110 atau unduh aplikasi Polri Super Apps di Googleplay/APP Store.
(Rara)