Konsolidasi Nasional Kejaksaan: Kajari Batam Hadiri Kunker Virtual Jaksa Agung RI

Batam24.com l Batam, Selasa, 15 April 2025 – Bertempat di Aula Sasana R. Soeprapto, Kepala Kejaksaan Negeri Batam, I Ketut Kasna Dedi, S.H., M.H., bersama para Kepala Seksi dan Kasubbagbin, mengikuti kegiatan Video Conference dalam rangka Kunjungan Kerja Virtual Jaksa Agung Republik Indonesia.
Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya konsolidasi nasional dan peningkatan kinerja aparatur Kejaksaan di seluruh Indonesia. Dalam arahannya, Jaksa Agung menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada seluruh Insan Adhyaksa atas dedikasi, loyalitas, dan integritas yang telah ditunjukkan dalam pelaksanaan tugas.
Jaksa Agung juga menegaskan pentingnya menjaga marwah Kejaksaan sebagai lembaga penegak hukum yang profesional, berintegritas, dan berpihak pada keadilan. "Kita harus terus memperkuat komitmen untuk mendukung program pemerintah dengan semangat Bersama Indonesia Maju Menuju Indonesia Emas 2045," ujarnya.
Kejaksaan Negeri Batam menegaskan komitmennya untuk senantiasa mengikuti setiap arahan dan petunjuk dari pimpinan pusat dalam menegakkan hukum secara adil dan profesional di wilayah Kota Batam.
Dengan semangat BISA (Berintegritas, Inovatif, Santun, dan Amanah), Kejari Batam terus berupaya memberikan pelayanan hukum terbaik bagi masyarakat.
(Rara)