Muscab Ke-5 PKB PUJAKESUMA PC Kecamatan Bengkong Di Rumah Om Cawet Berlangsung Sukses
Batam24.com l Pada hari Senin, 5 Agustus 2024, Perkumpulan Keluarga Besar PUJAKESUMA PC Kecamatan Bengkong menggelar Musyawarah Cabang (Muscab) ke-5. Acara yang dimulai pukul 19.30 WIB ini berlangsung di OMM Cawet Bengkong Nusantara Blok AU No. 5 dan dihadiri oleh berbagai undangan khusus, termasuk Ketua, Sekretaris, Bendahara PC, dan KSB Sayap Pergerakan Pujakesuma se-Kota Batam.
Acara ini dibuka dengan sambutan dari Ketua PKB Pujakesuma Kota Batam, Abdul Wanas, S.E., yang menekankan pentingnya musyawarah sebagai sarana mempererat silaturahmi dan meningkatkan kerja sama dalam organisasi.
Foto Kebersamaan PKB Pujakesuma dirumah Kediaman Om Cawet Bengkong Nusantara.
Dalam kesempatan ini, Ketua PC Bengkong yang menjabat selama lima tahun terakhir, Nung Nurjanah, secara resmi mengakhiri masa jabatannya. Beliau menyampaikan terima kasih atas bimbingan dan arahan dari Ketua Batam, Abdul Wanas, serta kerja sama dari seluruh anggota PC Bengkong yang telah berkolaborasi dengan baik dalam memajukan budaya dan kegiatan di Pujakesuma.
Nung Nurjanah mengumumkan bahwa melalui musyawarah, telah disepakati bahwa Khodijah akan menjadi Ketua PC Bengkong yang baru. Khodijah, yang juga merupakan seorang wiraswasta dan tinggal di Bengkong Permai Blok F No. 47 RT/RW 004/003 Kelurahan Bengkong Laut, menyampaikan visi dan misinya untuk PC Bengkong.
Foto Bersama Perkumpulan Keluarga Besar Pujakesuma
Dalam sambutannya, Khodijah menyatakan keinginannya untuk terus memajukan PC Bengkong dengan mengadakan lebih banyak pertemuan dan menjalin silaturahmi yang erat. Beliau juga berencana membuka berbagai bidang usaha yang berfokus pada seni budaya dan kreativitas anak muda serta penggunaan media sosial untuk mempromosikan kegiatan organisasi.
Acara Muscab ini diakhiri dengan doa dan harapan agar kepemimpinan yang baru dapat membawa PC Bengkong ke arah yang lebih baik dan sukses di masa mendatang.
Sekian laporan dari acara Musyawarah Cabang (Muscab) ke-5 Perkumpulan Keluarga Besar PUJAKESUMA PC Kecamatan Bengkong. Terima kasih atas perhatian dan partisipasi seluruh anggota dan undangan yang hadir.
Rukun Reket Regeng Lan Rumekso
(Rara)