Nita Kusumawati Terima Mandat DPP IWAJRI untuk Bentuk Kepengurusan di Kota Batam

Nita Kusumawati Terima Mandat DPP IWAJRI untuk Bentuk Kepengurusan di Kota Batam
Redaktur Batam24.com Nita Kusumawati

Batam24.com l Batam, 26 Agustus 2024 Nita Kusumawati yang sering di sapa Rara resmi menerima mandat dari Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Ikatan Wartawan Jurnalistik Republik Indonesia (IWAJRI) untuk membentuk kepengurusan baru di Kota Batam. Dalam sambutannya, Nita menyatakan komitmen kuatnya untuk membawa semangat baru dalam dunia jurnalistik di Batam.

“Kami bertekad untuk menghadirkan inovasi dan integritas dalam setiap langkah yang kami ambil di bidang jurnalistik. Kepengurusan yang akan kami bentuk nantinya diharapkan mampu menjadi garda terdepan dalam menyuarakan aspirasi masyarakat,” ujar Nita.

Foto Surat Mandat dari DPP Pusat IWAJRI

Ia juga menekankan pentingnya membangun hubungan yang harmonis dan bersinergi dengan semua kalangan masyarakat dan pemerintah di Kota Batam. “Kami ingin menciptakan kerja sama yang erat dengan seluruh elemen masyarakat, termasuk TNI dan Polri, demi menciptakan iklim yang kondusif bagi perkembangan jurnalistik dan kemajuan kota ini,” tambahnya.

Langkah Nita Kusumawati ini diharapkan dapat memperkuat peran IWAJRI di Batam, sekaligus menjadi wadah yang mampu menjawab tantangan dan dinamika dunia jurnalistik yang terus berkembang. Dalam waktu dekat, Nita bersama timnya akan segera menyusun struktur kepengurusan dan program kerja yang berfokus pada penguatan kompetensi wartawan serta peningkatan kolaborasi lintas sektor.

(Rara)