Panglima TNI Dampingi Presiden RI di Final MotoGP Mandalika 2024

Panglima TNI Dampingi Presiden RI di Final MotoGP Mandalika 2024
Foto Panglima TNI Dampingi Presiden RI di Final MotoGP Mandalika 2024

Batam24.com l Jakarta – Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto mendampingi Presiden Republik Indonesia Joko Widodo dalam menyaksikan langsung final race MotoGP 2024 di Sirkuit Internasional Mandalika, Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat, Minggu, 29 September 2024.

Presiden Joko Widodo tidak hanya hadir sebagai penonton, namun juga berkesempatan memberikan trofi kepada pemenang MotoGP Mandalika 2024, sebuah ajang balap motor bergengsi yang menarik perhatian dunia.

Selain Panglima TNI, sejumlah pejabat tinggi lainnya turut hadir mendampingi Presiden, antara lain Menteri BUMN Erick Thohir, Menteri Pemuda dan Olahraga Dito Ariotedjo, serta Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo. Kehadiran para pejabat ini menunjukkan dukungan pemerintah terhadap penyelenggaraan event internasional tersebut.

Final MotoGP Mandalika 2024 menjadi momentum penting bagi Indonesia, tidak hanya sebagai ajang promosi olahraga otomotif, tetapi juga untuk memperkuat posisi Mandalika sebagai destinasi wisata olahraga kelas dunia.

Sirkuit Internasional Mandalika, yang terletak di Lombok, Nusa Tenggara Barat, semakin dikenal luas berkat keberhasilan Indonesia dalam menyelenggarakan MotoGP beberapa tahun terakhir. Pemerintah berharap, dengan suksesnya ajang ini, sektor pariwisata dan ekonomi lokal dapat terus berkembang.

Acara ini juga memberikan kesempatan bagi Indonesia untuk memperkenalkan budaya dan keramahan lokal kepada dunia internasional, menjadikan Mandalika sebagai magnet bagi wisatawan mancanegara.

(Authentikasi: Kabidpenum Puspen TNI Kolonel Laut (P) Agung Saptoadi)