Patroli Sepeda dan Jalan Kaki Sat Samapta Polresta Barelang: Jamin Keamanan di Area Keramaian

Patroli Sepeda dan Jalan Kaki Sat Samapta Polresta Barelang: Jamin Keamanan di Area Keramaian
Foto Patroli Sepeda dan Jalan Kaki Sat Samapta Polresta Barelang: Jamin Keamanan di Area Keramaian

Batam24.com l Batam Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah kota, Satuan Samapta Polresta Barelang melaksanakan kegiatan patroli sepeda dan patroli jalan kaki pada Jumat, 1 November 2024. Patroli ini berlangsung dari pukul 08.30 hingga 10.30 WIB dan dipimpin oleh Kasat Samapta, AKP Satri Putra, S.E., M.H., dengan melibatkan enam personil lainnya.

Dengan menggunakan satu unit truk angkut personil dan enam unit sepeda patroli, tim melintasi rute yang mencakup Pasar Tos 3000 di Jl. Duyung, Pasar Pujabahari di Jl. Pembangunan, Pasar Tanjung Pantun, hingga Taman Jodoh di Jl. Raja Ali Haji.

Tujuan dari patroli ini adalah untuk menciptakan rasa aman di tengah masyarakat, terutama di area-area keramaian. Personil Sat Samapta tidak hanya menyambangi tempat-tempat strategis, tetapi juga memberikan himbauan keamanan kepada masyarakat agar senantiasa waspada terhadap potensi gangguan kamtibmas (keamanan dan ketertiban masyarakat).

Kasat Samapta berharap kegiatan patroli ini mampu memberikan kenyamanan dan ketenangan bagi masyarakat yang sedang beraktivitas. Patroli sepeda dan jalan kaki tersebut berhasil dilaksanakan dengan lancar dan situasi tetap aman serta kondusif sepanjang kegiatan.

(Rara)