Pelatihan Jurnalistik Kompetensi Wakomindo 2024: Menyatukan Profesional dari Berbagai Bidang

Pelatihan Jurnalistik Kompetensi Wakomindo 2024: Menyatukan Profesional dari Berbagai Bidang
Pelatihan Jurnalistik Kompetensi Wakomindo 2024: Menyatukan Profesional dari Berbagai Bidang

Batam24.com l Surabaya - Lembaga Pers Wartawan Kompetensi Indonesia (Wakomindo) sukses menggelar Pelatihan Jurnalistik Kompetensi Tahun 2024, yang diikuti oleh peserta dari beragam profesi, termasuk Kejaksaan, Perhutani, TNI AD, dan Advokat. Pelatihan yang berlangsung di Kampus Universitas Teknologi Surabaya (UTS) pada Senin (12/2/2024) ini menawarkan materi yang sesuai dengan Standar Kompetensi Kerja Khusus di bidang Pers.

Ketua Umum Wakomindo, Dedik Sugianto, menyatakan bahwa pelatihan ini membuka kesempatan bagi siapa pun untuk menjadi wartawan, dengan materi yang disampaikan oleh mentor yang telah memiliki Sertifikat Kompetensi Wartawan Utama dari Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP) melalui LSP Pers Indonesia.

Pelatihan ini melibatkan tiga mentor yang berpengalaman, yakni Antonius, Rizal, dan Gatot Irawan, yang menyampaikan materi mulai dari perencanaan liputan, pengumpulan data, wawancara dengan narasumber, penulisan berita, hingga pengeditan naskah. Materi-materi tersebut mencakup aspek-aspek penting dalam praktik jurnalisme, seperti kaidah penulisan, etika jurnalistik, dan analisis berita.

Dedik menegaskan bahwa setelah mengikuti pelatihan ini, peserta akan memperoleh sertifikat keikutsertaan, yang menjadi syarat penting untuk mengikuti sertifikasi kompetensi wartawan muda reporter yang diselenggarakan oleh LSP Pers Indonesia.

"Pelatihan ini diadakan setiap 2 bulan sekali, dan para peserta yang ikut pelatihan hari ini berpotensi untuk mengikuti sertifikasi kompetensi wartawan tersebut," tambah Dedik.

(Rara)