Pemasangan Spanduk Himbauan di Jembatan Barelang oleh Polsek Sagulung dan Mahasiswa Unrika Batam
Batam24.com l Polresta Barelang Polsek Sagulung, Pada Senin, 1 Juli 2024, sekitar pukul 16.00 WIB, Polsek Sagulung bekerja sama dengan mahasiswa dari Universitas Riau Kepulauan (Unrika) Batam mengadakan kegiatan pemasangan spanduk himbauan di Jembatan 1 Barelang, Kelurahan Tembesi, Kecamatan Sagulung, Kota Batam. Kegiatan ini bertujuan untuk mencegah tindakan bunuh diri dengan melompat dari atas jembatan.
Acara ini dipimpin oleh Kapolsek Sagulung, IPTU Donald Tambunan SH, dengan dihadiri oleh beberapa personel kepolisian dan akademisi. Turut hadir dalam kegiatan tersebut antara lain:
- Kapolsek Sagulung Iptu Donal Tambunan, SH, MH
- Kanit IK Polsek Sagulung Aiptu Masri SH
- Personel Piket IK dan Batara Biru Polsek Sagulung
- Tiga dosen dan enam mahasiswa dari Unrika Batam
Rangkaian kegiatan meliputi persiapan peralatan, pemasangan spanduk, dan diakhiri dengan sesi foto bersama. Sebanyak lima spanduk dipasang di berbagai titik strategis di Jembatan 1 Barelang.
Kapolsek Sagulung menjelaskan bahwa tujuan dari pemasangan spanduk ini adalah untuk mengingatkan masyarakat agar tidak mengambil langkah tragis dengan cara bunuh diri serta menawarkan layanan konseling gratis bagi mereka yang mengalami kesulitan hidup.
Kegiatan yang berlangsung hingga pukul 17.30 WIB ini berjalan dengan lancar dan situasi tetap aman serta kondusif.
(Rara)