Pemilu Telah Usai, Kadarisman: Mari Kembali Bersatu

Pemilu Telah Usai, Kadarisman: Mari Kembali Bersatu
Ketua Forum Cendikia Muda Melayu Provinsi Kepri, Kadarisman S.Sos

Batam24.com l Batam – Pesta demokrasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) dan Kota Batam tahun 2024 telah selesai dilaksanakan. Masyarakat telah menggunakan hak pilihnya dengan harapan mendapatkan pemimpin yang mampu membawa perubahan positif bagi daerah. Rabu, (27/11).

Menanggapi berakhirnya ajang demokrasi tersebut, Ketua Forum Cendikia Muda Melayu Provinsi Kepri, Kadarisman S.Sos, mengimbau seluruh masyarakat, khususnya di Kota Batam, untuk kembali bersatu demi kemajuan bersama.

"Selamat kepada pemenang yang nantinya akan diumumkan. Bagi pasangan yang belum berhasil, tetaplah berjuang dan coba lagi di kesempatan lima tahun mendatang. Yang terpenting sekarang adalah kembali bersatu demi membangun peradaban demokrasi yang bermartabat untuk kesejahteraan rakyat," ujar Kadarisman.

Kadarisman juga mengajak masyarakat untuk kembali fokus bekerja dan melanjutkan pembangunan setelah pesta demokrasi berakhir. Ia menegaskan pentingnya inovasi dan kebersamaan dalam membangun negeri.

"Hanya dengan menyingkirkan perbedaan, termasuk perbedaan pandangan politik, kita dapat menghadapi tantangan besar ke depan. Mari jadikan Kepri dan Batam lebih maju melalui kebersamaan," tambahnya.

Kadarisman juga berharap agar pelaksanaan Pilkada 2024 ini tetap berlangsung dalam suasana kondusif, aman, dan terkendali hingga tahapan selesai.

"Dengan persatuan, kita bisa menciptakan masa depan yang lebih baik bagi seluruh masyarakat Kepri dan Batam," tutupnya.

(Rara)