PENGAMANAN KEGIATAN IBADAH DALAM RANGKA PERAYAAN WAISAK TAHUN 2023 DI VIHARA / KLENTENG/ CETYA YANG ADA DI WILAYAH HUKUM POLSEK BATU AMPAR
PENGAMANAN KEGIATAN IBADAH DALAM RANGKA PERAYAAN WAISAK TAHUN 2023 DI VIHARA / KLENTENG/ CETYA YANG ADA DI WILAYAH HUKUM POLSEK BATU AMPAR
Batam24.com || Polresta Barelang -- Personil Polsek Batu Ampar laksanakan pengamanan Perayaan Waisak 2567 BE tahun 2023 M, Umat Budha melaksanakan Ibadah perayaan Waisak di Vihara /klenteng adapun kegiatan Ibadah pada pukul .09.00 sd selesai di wilayah hukum Polsek Batu Ampar.
Ibadah Perayaan Waisak 2567 BE Tahun 2023 M tersebut dilakukan oleh masyarakat yang beragama Budha.
Kapolresta Barelang Kombes Pol Nugroho Tri N S.H.,SIK M.H. melalui Kapolsek Batu Ampar Kompol Dwihatmoko Wiroseno.SH.SIK.MM mengatakan pengamanan yang dilakukan untuk memberikan keamanan dan kenyamanan bagi saudara kita Umat Buddha yang melaksanakan ibadah pada Perayaan Waisak 2567 BETahun 2023 M ini.
“Diwilayah Polsek Batu Ampar Polresta Barelang Umat Budha melaksanakan Ibadah di Berapa Vihara Yayasan Bodhi Marga, Vihara Amitabha, Vihara Vimalakerti wilayah hukum Polsek Batu Ampar , Ujarnya.
“Kita tempatkan Personil dari Polsek Batu Ampar Polresta Barelang , untuk melakukan pengamanan Vihara/klenteng” Tambahnya.
Kegiatan ibadah yang dilaksanakan seperti ibadah keagamaan Yang diikuti oleh ratusan umat Budha yang di Kecamatan Batu Ampar.
Personil yang melakukan pengamanan datang lebih awal yang terlebih dahulu melakukan sterilisasi dengan memeriksa di sekitar Vihara, kemudian pengamanan dilakukan saat umat Budha melakukan Ibadah hingga selesai Ibadah, Bahkan personil juga diturunkan untuk melakukan pengaturan lalulintas mengatur kendaraan parkir.
“Polri hadir ditengah masyarakat untuk memberikan perlindungan kepada umat beragama yang melaksanakan Ibadah karena salah satu tugas Polri adalah sebagai Pelindung masyarakat dalam situasi apapun, termasuk dalam melaksanakan ibadah”, Tutupnya.
(Rara)