Polda Kepri Pastikan Keamanan Rapat Paripurna DPRD Provinsi Kepri Masa Jabatan 2024-2029

Polda Kepri Pastikan Keamanan Rapat Paripurna DPRD Provinsi Kepri Masa Jabatan 2024-2029
Foto Polda Kepri Pastikan Keamanan Rapat Paripurna DPRD Provinsi Kepri Masa Jabatan 2024-2029

Batam24.com l Tanjungpinang – Kepolisian Daerah Kepulauan Riau (Polda Kepri) memastikan keamanan dan kelancaran Rapat Paripurna Pengucapan Sumpah/Janji Pimpinan DPRD Provinsi Kepri Masa Jabatan 2024-2029. Acara berlangsung di Balairung Raja Khalid, Kantor DPRD Kepri, Tanjungpinang, pada Selasa (8/10/2024).

Rapat Paripurna dihadiri oleh Plt. Gubernur Kepulauan Riau Hj. Marlin Agustina, S.H., Ketua Sementara DPRD Provinsi Kepri Capt. Luther Jansen, M.Mar., M.M., Wakil Ketua Sementara DPRD Provinsi Kepri Asmin Patros, S.H., M.Hum., 39 Anggota DPRD Kepri, serta sejumlah pejabat penting lainnya termasuk Kapolda Kepri Irjen Pol. Drs. Yan Fitri Halimansyah, M.H.

Kapolda Kepri menyampaikan, kehadiran Polri dalam acara ini bertujuan untuk memastikan rangkaian kegiatan berjalan aman dan tertib. “Kami berupaya maksimal agar proses Pengucapan Sumpah/Janji Pimpinan DPRD Provinsi Kepri ini berjalan dengan aman dan tertib, sehingga semua peserta dan tamu undangan merasa nyaman,” ujar Irjen Pol. Yan Fitri.

Lebih lanjut, Kapolda Kepri juga mengimbau masyarakat untuk menjaga situasi kondusif menjelang Pilkada 2024. “Kami mengingatkan pentingnya saling menghormati perbedaan pilihan serta tidak mudah terprovokasi oleh informasi yang tidak jelas kebenarannya,” tambahnya.

Kapolda berharap sinergi antara semua pihak dapat menjaga keamanan dan kedamaian di Provinsi Kepri. “Mari kita wujudkan Pilkada yang bersih, jujur, dan adil. Polri siap mendampingi seluruh proses Pilkada 2024 demi tercapainya demokrasi yang kita harapkan bersama,” tutup Kapolda.

Kabidhumas Polda Kepri, Kombes Pol. Zahwani Pandra Arsyad, S.H., M.Si., menambahkan bahwa masyarakat dapat menghubungi Call Center 110 atau menggunakan aplikasi Polri Super Apps untuk melaporkan kejadian atau meminta bantuan kepolisian. (Rara)

(Bidang Humas Polda Kepri)