Polres Lingga Kembali Mengadakan Bakti Sosial HUT ke-20 Polda Kepri kepada Mahasiswa STIT Lingga

Batam24.com l Bakti sosial memperingati HUT Polda Kepri yang ke-20, Polres Lingga kembali melaksanakan penyerahan paket sembako kepada mahasiswa STIT Lingga di Gedung STIT Kabupaten Lingga, Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan dukungan kepada mahasiswa serta mempererat hubungan antara kepolisian dan masyarakat, khususnya generasi muda."Jumat (7/3/2025).
Sebanyak 10 paket sembako diserahkan langsung kepada mahasiswa STIT yang terdiri dari beras 5 kg, sarden 1 kaleng, susu 1 kaleng, dan indomie 10 bungkus. Bantuan ini merupakan bagian dari rangkaian HUT ke-20 Polda Kepri, kegiatan ini sebagai bentuk kepedulian Polres Lingga terhadap masyarakat khusus nya mahasiswa STIT Lingga.
AKBP Apri Fajar Hermanto, S.I.K., Kapolres Lingga yang diwakili IPTU Doni Giatman, S.H., Ps.Kasat Intelkam Polres Lingga mengatakan, kegiatan ini dilaksanakan oleh Ipda Suryanto, KBO Satintelkam Polres Lingga, kegiatan Baksos kepada mahasiswa STIT Lingga ini dilaksanakan dalam rangka HUT ke-20 Polda Kepri yang bertepatan dengan bulan suci Ramadhan 1446 H, kegiatan ini juga sebagai perhatian Polres Lingga kepada mahasiswa STIT Lingga dan sebagai bentuk sinergitas antara Polri masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban di kabupaten Lingga, “Bantuan ini jangan dilihat dari segi nilai materi, namun lebih kepada ketulusan kami Polres Lingga dalam mendukung mahasiswa yang berperan besar dalam pembangunan bangsa,” ujar Ipda Suryanto.
Lebih lanjut, Ipda Suryanto juga menegaskan bahwa melalui bakti sosial ini, Polres Lingga berupaya untuk terus menjaga sinergitas dengan mahasiswa dalam menjaga keamanan, ketertiban dan kondusifitas selama bulan suci Ramadhan 1446 H dikabupaten Lingga.
“Kami berharap mahasiswa dapat terus fokus dalam menuntut ilmu, sambil bersama-sama Polri menjaga Kamtibmas, agar stabilitas keamanan dan politik di wilayah kabupaten Lingga tetap terjaga,” tutupnya.
(Rara)