Polres Lingga Laksanakan Latihan Pra Operasi guna Maksimalkan Operasi Keselamatan Seligi 2024
Batam24.com l Kepolisian Resor Lingga (Polres Lingga) menggelar Latihan Pra Operasi (LatPraOps) menjelang pelaksanaan Operasi Keselamatan Seligi Tahun 2024, dilaksanakan di Rupatama Lingga Sabtu, (1/3/2024)
Pelaksanaan Latihan Pra Operasi dengan sandi Keselamatan ini dipimpin oleh KabagOps Polres Lingga KOMPOL Efendi Ali S.IP, M.H, Kasat Lantas Polres Lingga AKP Bakri, S.I.P dan personil Polres Lingga yang terlibat dalam kegiatan Operasi.
KabagOps Polres Lingga KOMPOL Efendi Ali, S.IP, M.H dalam sambutannya menyampaikan, Pelatihan Pra Operasi ini merupakan salah satu bagian proses yang harus dilaksanakan dalam setiap Operasi, dimana hal ini untuk menyamakan pola pikir dan cara bertindak serta untuk meningkatkan kemampuan dan keterampilan dari seluruh Personil yang terlibat dalam Operasi.
“Pelaksanaan Lat Pra Ops ini kita lakukan, agar dalam penugasan di lapangan nanti, para Personil benar-benar mengerti dan memahami apa yang menjadi tugas dan tanggung jawabnya,"tuturnya.
“Kegiatan Operasi Keselamatan Seligi 2024 ini akan dilaksanakan mulai tanggal 1 Maret 2024 sampai dengan 14 Maret 2024 dengan tema “Keselamatan Berlalu Lintas Guna Terwujudnya Indonesia Maju 2024,"ungkapnya.
Sementara itu Kasat Lantas Polres Lingga AKP Bakri, S.I.P juga menjelaskan operasi Keselamatan Seligi 2024 mengedepankan Kegiatan Preemtif dan Preventif di sertai Persuasif serta Humanis dalam rangka meningkatkan kepatuhan dan disiplin masyarakat dalam berlalu lintas serta mengurangi angka kecelakaan sebelum menyambut bulan puasa
“Operasi Keselamatan Seligi 2024 ini, mengedepankan Kegiatan Preemtif dan Preventif di sertai Persuasif serta Humanis dalam rangka meningkatkan kepatuhan dan disiplin masyarakat dalam berlalu lintas serta menurunnya angka pelanggaran maupun laka lantas dan terwujudnya Kamseltibcar Lantas yang kondusif sebelum, pada saat dan sesudah Idul Fitri 1445 H," Ungkapnya.
AKP Bakri juga mengatakan pelaksanaan Operasi Keselamatan Seligi Tahun 2024 ini, diprioritaskan kegiatan pendidikan masyarakat (dikmas) lantas guna mewujudkan rasa simpatik masyarakat kepada Polri, khususnya Polantas. Untuk mengedukasi masyarakat agar mengetahui arti pentingnya keselamatan berkendara serta taat dan patuh terhadap aturan berlalu lintas dijalan.
“Dengan kerja sama yang solid, diharapkan Operasi Keselamatan Seligi Tahun 2024 dapat berjalan dengan lancar dan memberikan dampak positif yang nyata bagi keselamatan masyarakat di Kepri,” tutup Kasat Lantas Polres Lingga AKP Bakri, S.I.P.
(Rara)