Polresta Barelang Gelar Kegiatan Jumat Curhat Kamtibmas Bersama Warga Bengkong
Batam24.com l Batam, 16 Agustus 2024 - Polresta Barelang kembali menggelar Kegiatan Jumat Curhat Kamtibmas yang kali ini dilaksanakan di Kedai Kopi Kelurahan Sadai, Kecamatan Bengkong, Kota Batam. Acara yang dimulai sekitar pukul 10.00 WIB ini dihadiri oleh sekitar 20 warga setempat dan dipimpin langsung oleh PS. Kapolsek Bengkong, IPTU Doddy Basyir, S.H., M.H.
Hadir dalam kegiatan tersebut, antara lain, Kanit Samapta Polsek Bengkong Ipda Sarijan, Aiptu Erwin Sibarani, Aipda Agus Rianto selaku Bhabinkamtibmas Kelurahan Sadai, serta Brigadir Melki Crisman dari anggota Samapta Polsek Bengkong. Mereka disambut hangat oleh warga RT. 03 RW. 03 Kelurahan Sadai yang turut berpartisipasi aktif dalam diskusi.
Kegiatan Jumat Curhat ini diawali dengan sambutan dari Ipda Sarijan. Dalam sambutannya, Ipda Sarijan mengungkapkan pentingnya kegiatan ini sebagai wadah untuk mendengarkan aspirasi masyarakat secara langsung. "Kegiatan Jumat Curhat bukan hanya seremonial semata, tapi juga mendorong terjalinnya kemitraan dengan masyarakat dengan mendengarkan keluhan dan aspirasi mereka kepada pihak kepolisian," ujarnya.
Warga yang hadir juga menyampaikan apresiasi atas kehadiran Polsek Bengkong dalam kegiatan ini. Mereka merasa kegiatan seperti ini sangat positif dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas). "Kami sangat mengapresiasi kegiatan Jumat Curhat ini. Melalui kegiatan ini, masyarakat dapat berinteraksi langsung dengan kepolisian dan menyampaikan keluhan serta saran mereka. Kami berharap kegiatan ini dapat terus dilakukan agar masyarakat merasa lebih dekat dengan kepolisian," kata salah satu warga.
Selanjutnya, Kanit Binmas Polsek Bengkong, Aiptu Erwin Sibarani, juga memberikan pandangannya. Ia menekankan bahwa kegiatan Jumat Curhat yang rutin dilaksanakan ini bertujuan untuk memberikan kesempatan kepada masyarakat untuk menyampaikan langsung keluhan, saran, dan masukan terkait situasi Kamtibmas di wilayah mereka. "Kegiatan Jumat Curhat ini sangat penting untuk mempererat tali silaturahmi antara polisi dan masyarakat. Kami berharap dengan adanya kegiatan ini, situasi Kamtibmas di Kecamatan Bengkong semakin kondusif," tambahnya.
Kegiatan diakhiri dengan sesi foto bersama dan ditutup sekitar pukul 11.00 WIB. Selama acara berlangsung, situasi berjalan aman dan terkendali.
Dengan adanya kegiatan seperti ini, diharapkan hubungan kemitraan antara masyarakat dan kepolisian semakin erat, serta tercipta kondisi lingkungan yang aman dan nyaman bagi seluruh warga. Polsek Bengkong siap menjaga keamanan dan memberikan perlindungan kepada masyarakat.
(Rara)