Polresta Barelang Wujudkan Kepedulian dengan Bakti Sosial Ramadhan di Panti Asuhan Al-Alif Sagulung Batam

Batam24.com l Polresta Barelang – Dalam rangka Bulan Suci Ramadhan 1446 H/2025 M, Polresta Barelang menggelar kegiatan bakti sosial di Panti Asuhan “Al-Alif” Yayasan Nahdlatul Wathan Batam Jalan Lintas Tembesi Berelang, Blok D No.10 Kelurahan Tembesi, Kecamatan Sagulung, Kota Batam. Selasa (11/03/2025).
Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kapolresta Barelang, Kombes Pol Heribertus Ompusunggu, S.I.K, M.Si, dengan didampingi oleh Pejabat Utama Polresta Barelang (PJU), Kanit Reskrim Polsek Sagulung, Bhabinkamtibmas Kelurahan Tembesi Sagulung, dan personel gabungan dari Polsek dan Satreskrim Polresta Barelang.
Kapolresta Barelang, Kombes Pol Heribertus Ompusunggu, S.I.K, M.Si, dalam keterangannya menyampaikan bahwa kegiatan bakti sosial ini merupakan bentuk kepedulian Polresta Barelang terhadap masyarakat, terutama anak-anak yang membutuhkan. “Kami ingin berbagi kebahagiaan di bulan suci Ramadhan ini. Semoga bantuan yang diberikan dapat bermanfaat dan meringankan beban saudara-saudara kita di Panti Asuhan Al-Alif. Kami juga berharap hubungan baik antara kepolisian dan masyarakat semakin erat,” ujarnya.
Sementara itu, perwakilan pengurus Panti Asuhan Al-Alif, mengucapkan terima kasih atas bantuan yang diberikan oleh Polresta Barelang. “Kami sangat bersyukur atas perhatian dan kepedulian dari Polresta Barelang. Bantuan ini sangat berarti bagi anak-anak di panti asuhan kami, terutama dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari selama bulan Ramadhan. Semoga Allah membalas kebaikan Bapak-Bapak dari kepolisian dengan keberkahan,” ungkapnya.
Sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat, terutama bagi anak-anak yatim piatu dan kurang mampu, Polresta Barelang membagikan sejumlah paket bantuan sosial kepada Panti Asuhan Al-Alif. Bantuan yang disalurkan meliputi beras, mie instan, minyak goreng, kotak teh instan, gula pasir, kecap manis, telur, serta nasi kotak untuk berbuka puasa.
Melalui kegiatan ini, Polresta Barelang juga berharap kehadiran kepolisian di tengah masyarakat dapat semakin mempererat hubungan yang harmonis, menciptakan rasa aman, serta menumbuhkan kesadaran akan pentingnya kebersamaan dan gotong royong.
Polresta Barelang akan terus berkomitmen dalam menjalankan program sosial yang mendukung kesejahteraan masyarakat, terutama di momen-momen spesial seperti bulan suci Ramadhan.
(Rara)