Polsek Batu Ampar Rutin Lakukan Patroli Sambang/Dialogis dengan Masyarakat

Polsek Batu Ampar Rutin Lakukan Patroli Sambang/Dialogis dengan Masyarakat
Foto: Polsek Batu Ampar Rutin Lakukan Patroli Sambang/Dialogis dengan Masyarakat
Polsek Batu Ampar Rutin Lakukan Patroli Sambang/Dialogis dengan Masyarakat

Batam24.com || Polresta Barelang - Polsek Batu Ampar melaksanakan kegiatan patroli samapta dan sambang/dialogis di tempat pembelanjaan/keramaian pada Selasa, 18 Juli 2023.

Tujuan dari kegiatan patroli ini adalah untuk mengantisipasi terjadinya tindak kejahatan/kriminalitas, seperti pencurian kendaraan bermotor, pencurian, dan penipuan online di wilayah Polsek Batu Ampar.

Dalam upaya mencegah terjadinya pencurian kendaraan bermotor, anggota patroli Polsek Batu Ampar memberikan himbauan kepada penjaga parkir untuk selalu bekerja sama dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), khususnya dalam mencegah tindak pencurian kendaraan sepeda motor.

Kapolresta Barelang, Kombes Pol Nugroho Tri Nuryanto, SH, S.Ik., MH, melalui Kapolsek Batu Ampar, Kompol Dwihatmoko Wiroseno, SH, S.I.K.M.M, membenarkan dan mengapresiasi kegiatan ini. "Personil Patroli samapta kami terus berupaya untuk memantau situasi perkembangan di wilayah, baik siang maupun malam, guna menjaga situasi Kamtibmas di kecamatan Batu Ampar tetap terjaga," tutup Kapolsek.

Dengan kegiatan patroli rutin dan dialogis ini, diharapkan situasi keamanan di wilayah Polsek Batu Ampar dapat semakin terjaga dan terhindar dari tindak kejahatan. Semua pihak diimbau untuk berperan aktif dalam menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman bagi seluruh masyarakat.

(Rara)