Sampaikan Kerukunan sesama warga, Bhabinkamtibmas Tiban Lama sambang Tempat Ngopi Warga
Batam24.com l Polresta Barelang - Sekupang - Himbauan kerukunan disampaikan Aipda Boy Babinkamtibmas Tiban Lama Polsek Sekupang Polresta Barelang Polda Kepulauan Riau kepada pengunjung warung kopi di Tiban Lama Sekupang Kota Batam, Kamis (16/05).
Dalam pesannya, Aipda Boy menghimbau agar pengunjung warung kopi yang sebagian besar merupakan warga setempat, senantiasa hidup rukun dengan sesama.
Mereka juga dihimbau untuk tidak terhasut oleh berita-berita negatif bermuatan SARA yang beredar di media sosial, karena saat ini banyak sekali berita bohong alias hoax yang dibuat untuk memecah belah persatuan dan kesatuan di masyarakat.
Selain itu Aipda Boy juga menghimbau agar tidak ikut-ikutan terseret paham radikal yang berupaya menyebarkan kebencian kepada umat yang berbeda keyakinan.
Sementara itu menurut Kapolresta Barelang Kombes Pol Dr. Nugroho Tri. N., SIK, MH melalui Kapolsek Sekupang Kompol Benhur Gultom SE. MM. Himbauan kerukunan ini disampaikan sebagai bagian dari upaya untuk menciptakan kondusifitas di masyarakat.
(Rara)