Upacara Pemakaman Secara Kedinasan Iptu Kirman, Bhayangkara Penyelia Siddokes Polresta Barelang

Upacara Pemakaman Secara Kedinasan Iptu Kirman, Bhayangkara Penyelia Siddokes Polresta Barelang
Upacara Pemakaman Secara Kedinasan Iptu Kirman, Bhayangkara Penyelia Siddokes Polresta Barelang
Upacara Pemakaman Secara Kedinasan Iptu Kirman, Bhayangkara Penyelia Siddokes Polresta Barelang

Batam24.com - Kapolresta Barelang, Kombes Pol Nugroho Tri N, SH, SIK, MH, memimpin upacara pemakaman secara kedinasan untuk almarhum Iptu Kirman, Bhayangkara Penyelia Siddokes Polresta Barelang, Polda Kepri. Upacara pemakaman berlangsung di Taman Makam Sei Temiang, Kecamatan Sekupang, Kota Batam pada Senin (24/07/2023).

Acara pemakaman ini turut dihadiri oleh Wakapolresta Barelang, AKBP Syafrudin Semidang Sakti, SIK, serta perwira dan personel dari Polresta Barelang dan pihak keluarga almarhum.

Kapolresta Barelang Kombes Pol Nugroho Tri N, SH, SIK, MH, bertindak sebagai Inspektur upacara, sementara Ipda Zia Ulhak, SH, bertindak sebagai komandan upacara.

Dalam sambutannya, Kapolresta Barelang Kombes Pol Nugroho Tri N, SH, SIK, MH, menyampaikan rasa duka cita yang mendalam atas kepergian almarhum Iptu Kirman. "Hari ini kita melaksanakan upacara pemakaman jenazah almarhum Iptu Kirman sebagai wujud penghargaan dan penghormatan terakhir kepada almarhum yang telah meninggalkan kita semua," ucapnya.

Beliau juga menekankan pentingnya berbuat baik kepada semua orang sebagai makhluk ciptaan Allah, karena pada akhirnya kita semua akan dipanggil oleh Allah SWT. Selain itu, Kapolresta Barelang juga mengucapkan turut berdukacita yang mendalam atas meninggalnya almarhum, semoga almarhum diberikan tempat yang terbaik di sisi Allah SWT, dan keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan dan kesabaran.

Upacara pemakaman ini dilaksanakan sebagai bentuk penghormatan atas jasa, pengabdian, dan pengorbanan almarhum Iptu Kirman kepada Bangsa dan Negara Republik Indonesia.

Semoga almarhum Iptu Kirman mendapatkan tempat yang layak di sisi Allah SWT dan keluarga yang ditinggalkan diberikan kekuatan dalam menghadapi cobaan ini.

(Rara)

Tim Redaksi Batam24.com